Fitria Pamungkaswati Serap Aspirasi Driver Ojol

    Fitria Pamungkaswati Serap Aspirasi Driver Ojol

    KOTA CIREBON - Transportasi umum ojek online (ojol) makin banyak diakses masyarakat, terutama untuk perjalanan dalam kota. 

    Di Kota Cirebon, jumlah driver online juga semakin banyak. Driver online menjadi pilihan profesi di tengah sulitnya mendapatkan pekerjaan. 

    Pada Sabtu, 16 April 2022, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Cirebon, Fitria Pamungkaswati berkesempatan bertemu dengan komunitas ojol.

    Pertemuan yang berlangsung di gazebo kediaman Yayan, Ketua LPM Larangan, dihadiri pula anggota DPRD dari Fraksi PDI Perjuangan, Cicip Awaludin, S.H.

    Para driver ojol memanfaatkan pertemuan dengan menyampaikan sejumlah aspirasi. Salah satunya tentang jaminan kesehatan. Mereka juga berharap mobil ambulance PDI Perjuangan bisa dipinjam bila ada anggota dan keluarga driver ojol yang membutuhkan.

    Atas aspirasi tersebut, Fitria dan Cicip siap memperjuangkan fasilitas BPJS PBI kepada para ojol. BPJS Kesehatan PBI (penerima bantuan iuran) kewajiban iurannya ditanggung pemerintah.

    "Untuk mobil ambulance, silahkan saja digunakan bila membutuhkan. Mobil ambulance itu bisa dimanfaatkan untuk masyarakat Kota Cirebon, " jelas Fitria, yang juga menjabat Wakil Ketua DPRD Kota Cirebon. (BEKTI)

    Kota Cirebon Jawa Barat PDI Perjuangan
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Warga Ikut Vaksinasi Booster di Kabupaten...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Cirebon Kota, Kunjungi Beberapa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    PERS.CO.ID: Cara Baru Bermedia!
    Enam Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Bakamla RI Diserahterimakan
    Markas Puspenerbad Terima Kunjungan Singkat Wakasad
    Pelaku Pemalsu Plat Dinas TNI Ditangkap

    Ikuti Kami